Trenggalek itu MANA



The Amazing Trenggalek






          Banyak kalangan umum yang sering bertanya, "Trenggalek itu mana?". Ya, mungkin pertanyaan itu sudah tidak asing lagi ditelinga kita. Sebagian orang menganggap Trenggalek adalah sebuah kota kecil yang kurang dikenal publik. Bahkan ada yang beropini, Trenggalek bukanlah sebuah kota melainkan hanya sederetan pegunungan. Yaaa, benar.

          Kabupaten Trenggalek adalah
sebuah kabupaten di Provinsi Jawa Timur, Indonesia. Pusat pemerintahannya berada di Kecamatan Trenggalek yang berjarak 180 km dari Surabaya, ibu kota Provinsi Jawa Timur. Letaknya di pesisir pantai selatan dan mempunyai batas wilayah sebelah utara dengan Kabupaten Ponorogo; sebelah timur dengan Kabupaten Tulungagung; sebelah selatan dengan Samudera Hindia ; dan sebelah barat dengan Kabupaten Pacitan. Tapi kalau kita telisik lebih dalam, banyak hal-hal menarik didalamnya. Mulai dari makanan khasnya, objek wisata, sampai kesenian daerahnya.

          Kalian pernah dengar tempe kripik nggak? Tentunya udah nggak asing lagi bukan? Karena hampir tiap daerah menjadikan tempe kripik sebagai makanan khas daerahnya. Eiitsss, tapi jangan salah tempe kripik dari Trenggalek beda dari lainnya. Kenapa? Karena kedelai untuk membuat tempe yang akan dijadikan tempe kripik adalah spesial. Kenapa saya katakan spesial? Karena tidak semua kedelai layak dijadikan bahan tempe kripik. Harus yang berukuran kecil kecil,yang menurut harga dipasaran juga lebih mahal dan kalau dilihat dari gurihnya, tempe kripik khas Trenggalek lebih krispi dan renyah tiada duanya.


          Masih membahas soal makanan. Ada yang udah pernah nyoba makan alen-alen? Yap, si bulat kuning seperti cincin yang terbuat dari campuran tepung tapioka, santan, dan kunyit. Rasa yang diberikan alen-alen khas Trenggalek saat ini sudah sangat beragam, mulai dari rasa original yaitu rasa bawang yang sudah popular sampai sekarang ada rasa pedas, coklat, dll. Tertarik mencobanya? Ayo datang langsung ke Trenggalek.



          Trenggalek? Pegunungan? Iya, benar. Salah satu daerah pegunungan yang ada di Trenggalek yaitu desa Bendungan. Desa dimana kita dapat menemukan makanan khas yang hanya ada di Trenggalek. Kalian tahu apa itu? Nasi gegok atau biasa orang Trenggalek menyebutnya dengan sego gegok. Yang menjadi ciri khas dari kuliner khas masyarakat Trenggalek ini adalah rasa pedas dari ikan teri yang menjadi lauk dalam nasi gegok. Masyarakat Trenggalek meyakini bahwa dengan mengonsumsi nasi gegok yang punya cita rasa pedas ini dapat mengobati hidung yang tersumbat akibat flu dan menghilangkan rasa pusing.


          Lanjut topik selanjutnya, kesenian dari Trenggalek nggak kalah saing di kancah nasional. Jaranan Turangga Yaksa, dalam drama tari ini, terdapat beberapa penari yang mengayun-ayunkan cemeti ke tanah. Sesaat debu mengepul ke udara, seiring semangat gerakan sang penari yang mengapit kuda berkepala raksasa, itulah Turangga Yaksa. Gerakan mereka meliuk-liuk, menunduk dan kemudian bersujud seakan-akan menghormati pada sang penguasa.


          Nggak hanya makanan khas dan kesenian daerah yang membuat Trenggalek berteman hati. Objek wisata di Trenggalek juga nggak kalah menarik yaitu Goa Lowo, Pantai Prigi, Pantai Karanggongso, Pantai Damas, Pantai Blado, Pantai Ngadipuro, Pantai Ngulungwetan, Pantai Ngampiran, Pantai Pelang, Pantai Taman Kili-Kili, Pantai Konang, dan Hutan Mangrove Pancer Cengkrong.









Komentar

Postingan Populer